SKP 2023 Untuk Pembangunan Pertanian Yang Lebih Maju - News - BPS-Statistics Indonesia Tasikmalaya Municipality

To get BPS data, please come to BPS-Statistics Tasikmalaya Municipality. The service is open every Monday-Friday at 08.30-15.30.

Welcome to BPS-Statistics Tasikmalaya Municipality

Tasikmalaya Municipality latest macro indicators: TPT (6.55%); Percentage of poor people (11,53%); HDI (75,47); LPE (5.96%); Inflation rate (2.84%).

SKP 2023 Untuk Pembangunan Pertanian Yang Lebih Maju

SKP 2023 Untuk Pembangunan Pertanian Yang Lebih Maju

August 25, 2023 | BPS Activities


Tasikmalaya-Tim dari BPS Kota Tasikmalaya melakukan pengawasan Survei Kesejahteraan Petani (SKP 2023) ke salah satu responden yang berlokasi di Kecamatan Tamansari (24/8/2023).                                         

Kontrol terhadap kualitas data yang diperoleh dari lapangan sangat penting, mengingat data yang dihasilkan dari survei ini salah satunya adalah indikator kesejahteraan petani yang mencakup dimensi pendapatan dan sumber daya, pendidikan, kesehatan, standar hidup layak, ketahanan pangan dan gizi, serta mitigasi risiko. 


SKP dilaksanakan di seluruh Indonesia dengan unit analisis rumah tangga pertanian yang berusaha pada subsektor tanaman pangan, tanaman hortikultura, tanaman perkebunan rakyat, peternakan, dan perikanan (kelompok perikanan tangkap dan budidaya).


Dengan dilaksanakannya kegiatan SKP yang berlangsung dari 21 s.d. 31 Agustus 2023, diharapkan indikator kesejahteraan petani yang akan dihasilkan dapat menggambarkan kondisi kesejahteraan petani di Indonesia yang sebenarnya, sehingga bisa membantu pemerintah dalam mengeluarkan kebijakan yang tepat sasaran untuk pembangunan pertanian yang lebih maju.

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kota TasikmalayaJl. Sukarindik No. 71 Tasikmalaya 46151

Jawa Barat - IndonesiaE-mail: bps3278@bps.go.idTelp: +62 265 346022Fax: +62 265 346031

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia