November 20, 2023 | Other Activities
Kota Tasikmalaya -- BPS Kota Tasikmalaya melakukan apel pagi yang rutin dilakukan setiap hari Senin. Pada 20 November 2023, apel dilaksanakan di halaman kantor dengan pembina Kepala BPS Kota Tasikmalaya, Bambang Pamungkas. Dalam arahannya, pembina apel menyampaikan amanat dari Direktur Sistem Informasi Statistik BPS RI, Joko Parmiyanto, perihal 3 kegiatan selevel sensus pada tahun 2023 yang berhasil dengan baik, yaitu pendataan Registrasi Sosial Ekonomi, Sensus Pertanian 2023, dan Pendataan lengkap KUMKM 2023.
Untuk kegiatan Regsosek, rangkaian pendataan dan pengolahan lapangan sudah selesai dengan baik. Data regsosek tentunya akan dimanfaatkan dalam berbagai pengambilan kebijakan pemerintah sesuai dengan tujuan pengumpulannya. Data Regsosek saat ini dikelola dalam kerangka data verse 360 derajat menggunakan platform digital data regsosek yang dibangun. Hal ini diharapkan akan mempermudah untuk mendapatkan insight bagi para pengambil kebijakan.
Dipihak lain, pada kegiatan Sensus Pertanian 2023 saat ini telah memasuki tahapan akhir. Sejak minggu lalu diselenggarakan workshop evaluasi data hasil pengolahan ST2023 di BPS Provinsi bersama stakeholder dari OPD provinsi dan kabupaten/kota. Tahap berikutnya dari ST2023 adalah persiapan rilis angka tahap pertama. Dalam tahap ini diharapkan seluruh tabel telah konsisten, terjelaskan dan dilengkapi dengan standar data dan metadata sehingga layak untuk dirilis pada tanggal 4 Desember 2023.
Senada dengan kegiatan ST2023, kegiatan pendataan lengkap KUMKM 2023 juga sudah memasuki tahap akhir pengolahan. Saat ini sedang tahap pemeriksaan atau perbaikan data dan ground check. Dimana secara lebih rinci, tahapan kegiatan yang kita lakukan adalah kompilasi data, kemudian data cleansing dengan melakukan treatment terhadap berbagai anomali sehingga kita bisa mendapatkan data final yang berkualitas.
Tahap berikutnya dari PL-KUMKM adalah melakukan berbagai workshop untuk memastikan data yang dikumpulkan sesuai dengan kondisi lapangan dan terjelaskan dengan baik.
#BPS KoTas Hebat
#Keep it up !!!
#Lebih Cepat, Lebih Tepat, Lebih Baik
#Jadikan Prestasi Menjadi Sebuah Tradisi
Related News
BPS-Statistics Indonesia
Badan Pusat Statistik Kota TasikmalayaJl. Sukarindik No. 71 Tasikmalaya 46151
Jawa Barat - IndonesiaE-mail: bps3278@bps.go.idTelp: +62 265 346022Fax: +62 265 346031
About Us