September 6, 2024 | BPS Activities
Survei Sosial Ekonomi Nasional Modul Sosial Budaya dan Pendidikan (Susenas MSBP) dan Survei Rumah Tangga Triwulanan (Seruti) merupakan survei berbasis rumah tangga terkait data sosial ekonomi rumah tangga di Indonesia. Dengan data dari Survei Susenas MSBP, pemerintah dapat mengetahui kondisi sosial, budaya, dan pendidikan masyarakat secara lebih akurat. Sedangkan Seruti yang merupakan survei terintegrasi diharapkan juga mendukung penyediaan data statistik ekonomi rumah tangga yang lebih berkualitas. Data ini kemudian akan digunakan sebagai dasar pembuatan kebijakan dalam rangka meningkatkan kualitas hidup kita semua, misalnya dalam hal akses pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan sosial.
BPS Kota Tasikmalaya menyelenggarakan Pelatihan Petugas Susenas MSBP 2024 pada tanggal 4-6 September 2024. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman konsep dan definisi peserta agar data yang dikumpulkan akurat dan berkualitas. Acara pembukaan pelatihan dibuka secara langsung oleh Bapak Agung Hartadi, selaku kepala BPS Kota Tasikmalaya. Dalam arahannya, beliau selalu menekankan kepada seluruh petugas untuk mengutamakan kualitas data dan secara pro aktif ikut mengawal bahkan meningkatkan kualitas data Susenas MSBP dan Seruti Triwulan III 2024 ini.
Susenas MSBP dan Seruti Triwulan III 2024 diselenggarakan selama bulan September 2024. Tunggu kedatangan petugas kami! Berikan data yang sesuai untuk data yang lebih akurat!
#BPSKoTasHebat
#Keepitup!!!
#LebihCepat,LebihTepat,LebihBaik
#JadikanPrestasiMenjadiSebuahTradisi
Related News
Penjabat Walikota Tasikmalaya Membuka Secara Resmi Pelatihan Petugas SUSENAS Maret dan SERUTI
Pelatihan Petugas Podes BPS Kota Tasikmalaya
BPS Kota Tasikmalaya Melakukan Pendataan Susenas Maret 2023
BPS Kota Tasikmalaya Melaksanakan Pelatihan Asisten Fasilitator FKP Regsosek 2022
Lebaran 1445H BPS Kota Tasikmalaya
Briefing SKTNP BPS Kota Tasikmalaya
BPS-Statistics Indonesia
Badan Pusat Statistik Kota TasikmalayaJl. Sukarindik No. 71 Tasikmalaya 46151
Jawa Barat - IndonesiaE-mail: bps3278@bps.go.idTelp: +62 265 346022Fax: +62 265 346031
About Us