Survei Ubinan Sebagai Salah Satu Upaya Dalam Pengumpulan Data Produktivitas di Sektor Pertanian - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Tasikmalaya

Untuk mendapatkan data BPS silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kota Tasikmalaya. Pelayanan dibuka untuk umum setiap hari Senin-Jum'at jam 08.30-15.30. 

Selamat Datang di Website BPS Kota Tasikmalaya

Indikator makro terkini Kota Tasikmalaya: TPT (6,55%); Persentase penduduk miskin (11,53%); IPM (75,47); LPE (5,96%); Laju inflasi (2,84%).

Survei Ubinan Sebagai Salah Satu Upaya Dalam Pengumpulan Data Produktivitas di Sektor Pertanian

Survei Ubinan Sebagai Salah Satu Upaya Dalam Pengumpulan Data Produktivitas di Sektor Pertanian

10 Februari 2023 | Kegiatan Statistik


Tasikmalaya – Salah satu upaya dalam pengumpulan data produktivitas di sektor pertanian khususnya tanaman pangan adalah melalui Survei Ubinan, yang termasuk tanaman pangan di antara padi dan palawija, kali ini BPS Kota Tasikmalaya melakukan kegiatan ubinan berbasis KSA (Kerangka Sampel Area) subround I Januari 2023 di Kelurahan Tuguraja Kecamatan Cihideung. Secara target subround I 2023 tanaman padi pada Januari s.d. Februari 2023 hanya berjumlah 17 plot di Kota Tasikmalaya. Tujuan survei ini adalah untuk menghitung produktivitas padi yang berguna untuk menentukan jumlah produksi padi dan beras. Kesalahan dalam pendugaan hasil produksi padi diawali dari kesalahan penghitungan produktivitas padi yang akan berdampak pada angka produksi padi nasional.

Sejak 2019, BPS mulai melakukan standarisasi Survei Ubinan (khususnya padi) dengan menggabungkannya dengan metode Kerangka Sampel Area (KSA). Survei Kerangka Sampel Area (KSA) untuk memperoleh data luas panen yang objektif, akurat, cepat dan modern dengan menggunakan perangkat/aplikasi KSA yang dilakukan setiap bulan yang menjadi target pada masing-masing subround. Dengan menggabungkan keduanya, Survei Ubinan padi dilakukan pada lahan di mana titik amat pada subsegmen KSA berada. Survei Ubinan Padi Berbasis KSA ini dilakukan dengan metode sampling yang sudah ditentukan oleh BPS.

Sejak 2020, Survei Ubinan Padi Berbasis KSA mulai dilakukan menggunakan computer assisted personal interviewer (CAPI). Petugas Survei Ubinan Padi Berbasis KSA dibekali aplikasi yang terinstal pada perangkat android masing-masing yang akan digunakan sebagai pengganti kuesioner kertas. Dengan CAPI, petugas dapat mengirimkan data hasil ubinan secara langsung sesaat setelah melakukan pengukuran lapangan. Data yang didapatkan juga menjadi lebih akurat, karena pada aplikasi Survei Ubinan Berbasis KSA, titik koordinat di mana plot ubinan berada akan terekam pada aplikasi.

 

 


Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota TasikmalayaJl. Sukarindik No. 71 Tasikmalaya 46151

Jawa Barat - IndonesiaE-mail: bps3278@bps.go.idTelp: +62 265 346022Fax: +62 265 346031

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik