25 Mei 2023 | Kegiatan Statistik
Tasikmalaya -- Penjabat Walikota Tasikmalaya yang diwakili oleh Plh. Kepala Bappelitbangda Kota Tasikmalaya, Budi Rachman, menutup pelatihan gelombang pertama Sensus Pertanian 2023 BPS Kota Tasikmalaya yang bertempat di Hotel Santika Tasikmalaya (24/05/2023).
Turut hadir Kepala BPS Kota Tasikmalaya Bambang Pamungkas, Statistisi Madya BPS Provinsi Jawa Barat Marisa Kusuma Putri, Kepala DKP3 Kota Tasikmalaya, seluruh fungsional di lingkungan BPS Kota Tasikmalaya, para Instruktur Daerah (Inda), panitia dan peserta pelatihan.
Marisa Kusuma Putri dalam sambutannya menekankan pentingnya pelaksanaan Sensus Pertanian, tahapan kegiatan mulai pelatihan hingga pendataan lapangan harus dilaksanakan dengan penuh disiplin dan sesuai SOP untuk pembangunan negeri dan data yang berkualitas. Sedangkan Plh. Kepala Bappelitbangda sebelum menutup acara juga menyampaikan bahwa petugas Sensus Pertanian ini merupakan petugas pilihan yang sudah mendapatkan materi dalam pendataan dan merupakan modal dasar untuk pembangunan pertanian Kota Tasikmalaya, tanpa adanya data tidak ada artinya pembangunan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Daerah.
Berita Terkait
Penjabat Walikota Tasikmalaya Membuka Secara Resmi Pelatihan Petugas SUSENAS Maret dan SERUTI 2023
Pelatihan Petugas Podes BPS Kota Tasikmalaya
Pengumuman Rekrutmen Petugas ST2023 BPS Kota Tasikmalaya
Rekrutmen Calon Petugas Pengolahan ST2023 BPS Kota Tasikmalaya
Pelatihan Petugas STRPBS 2020 BPS Kota Tasikmalaya
Pelatihan Petugas SAKERNAS Agustus 2022 BPS Kota Tasikmalaya
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kota TasikmalayaJl. Sukarindik No. 71 Tasikmalaya 46151
Jawa Barat - IndonesiaE-mail: bps3278@bps.go.idTelp: +62 265 346022Fax: +62 265 346031
Tentang Kami