Pencanangan Zona Integritas Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Tasikmalaya - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Tasikmalaya

Untuk mendapatkan data BPS silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kota Tasikmalaya. Pelayanan dibuka untuk umum setiap hari Senin-Jum'at jam 08.30-15.30. 

Selamat Datang di Website BPS Kota Tasikmalaya

Indikator makro terkini Kota Tasikmalaya: TPT (6,55%); Persentase penduduk miskin (11,53%); IPM (75,47); LPE (5,96%); Laju inflasi (2,84%).

Pencanangan Zona Integritas Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Tasikmalaya

Pencanangan Zona Integritas Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Tasikmalaya

21 April 2021 | Kegiatan Statistik Lainnya


Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Tasikmalaya melakukan pencanangan pembangunan Zona Integritas (ZI) bertempat di Kantor BPS Kota Tasikmalaya Jalan Sukarindik No. 71, pada Rabu 21 April 2021. Zona Integritas merupakan sebutan bagi instansi pemerintah yang pimpinan dan jajarannya memiliki komitmen kuat untuk mewujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) melalui upaya pencegahan korupsi, reformasi birokrasi, dan peningkatan kualitas pelayanan publik.


Seremoni pencanangan ZI BPS Kota Tasikmalaya dilaksanakan secara virtual melalui Zoom Meeting, dihadiri Kepala BPS Provinsi Jawa Barat, Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya, Ketua Komisi III DPRD Kota Tasikmalaya, Kapolres Tasikmalaya Kota, Kepala Kejaksaan Negeri Kota Tasikmalaya, serta perwakilan dari dinas/instansi lainnya. Bertempat di aula kantor, secara simbolis dilakukan penandatanganan Piagam Pencanangan Pembangunan Zona Integritas oleh Kepala BPS Kota Tasikmalaya, dilanjutkan penandatanganan oleh para saksi dari berbagai unsur.


Kepala BPS Kota Tasikmalaya Bambang Pamungkas, dalam sambutannya menyebutkan untuk bisa mewujudkan visi Penyedia Data Statistik Berkualitas untuk Indonesia Maju, BPS Kota Tasikmalaya mempunyai tagline HEBAT (Harmoni, Energik, Berprestasi, Agamis, dan Terdepan). Semoga kedepan semua pihak dapat memberikan dukungan kepada BPS Kota Tasikmalaya dan turut bersinergi dalam melaksanakan tugas untuk mewujudkan pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

 

 

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota TasikmalayaJl. Sukarindik No. 71 Tasikmalaya 46151

Jawa Barat - IndonesiaE-mail: bps3278@bps.go.idTelp: +62 265 346022Fax: +62 265 346031

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik